Jumat, 25 Mei 2012

MISI MISI




MENINGKATKAN SUMBER DAYA PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN 2.PEMBINAAN PELAYANAN PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN 3.PENGADAAN BAHAN KOLEKSI PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN 4.MENGEMBANGKAN KERJA SAMA PENGELOLAAN PERPUSTAKAAN &KEDAN KEARSIPAN DENGAN PERGURUAN TINGGI DAN PIHAK PERUSAHAAN SWASTA 5. PENGEMBANGAN E-LIBRARY KEARSIPAN ELEKTRONIK


VISI KANTOR PERPUSTAKAAN DAN ARSIP KABUPATEN KAMPAR

TERDEPAN MEWUJUDKAN PERPUSTAKAAN DAN ARSIP SEBAGAI WAHANA BELAJAR SERTA PUSAT INFORMASI DAN SUMBER ILMU PENGETAHUAN YANG KOMPREHENSHIP TAHUN 2016

MONUVER PERBAIKAN MUTU PENDIDIKAN DI DAERAH


Sebagai seorang praktisi pendidikan di daerah penulis selalu merasa gelisah melihat fakta perjalanan pendidikan di daerah, waktu silih berganti sedangkan mutu pendidikan sebenarnya hanya berjalan di tempat (walking on the spot). Banyak kita yang terjebak dalam komuplase mutu pendidikan, tertipu dengan rangking rangking ujian nasional (SMA& SMP)atau ujian akhir sekolah berstandar nasional(SD) per daerah dan kita menutup mata apakah rangking perdaerah tersebut bisa kita jamin diraih dengan kejujuran atau diraih oleh masing masing sekolah dengan pembelajaran yang efektif / kerja keras yang optimal. Secara eksplisit maupun implisit jawabannya ada pada para praktisi pendidikan yang jujur. Jika pendidikan kita belum bermutu, perlu dikaji secara mendalam penyebab dan solusi kebijakan yang dilahirkan baik secara makro (Dinas Pendidikan Daerah) atau secara mikro (per Sekolah). Dalam tulisan ini penulis ingin menyampaikan ide makro dan mikro sebagai sumbang saran untuk perbaikan dimasa yang akan datang. Paradigma pertama yang ingin penulis sampaikan adalah mari kita merobah cara pandang menilai mutu pendidikan perdaerah. Hentikan melihat mutu dari satu pintu saja berupa rerata nilai UN atau UASBN. Kita perlu melihat pintu lain yang sangat fakta untuk membicarakan mutu tersebut, yakni dengan melihat porsentase lulusan yang diterima diperguruan tinggi terakreditasi baik,porsentase lulusan per sekolah dasar dan menengah yang dapat diterima di sekolah Unggul Nasional atau Standar Internasional. Paradigma kedua adalah melihat keberhasilan(mutu pendidikan) secara universal dan merata dalam daerah. Untuk ini, sebagai penanggung jawab makro mutu pendidikan daerah (Dinas Pendidikan) perlu memikirkan dan melaksanakan kebijakan kebijakan yang dapat mengintervensi atau memotivasi perbaikan pendidikan di masing masing sekolah. Jika kajian sebelumnya mengatakan sekolah x misalnya selalu rendah mutu belajarnya, harus menjadi kajian dinas terkait apa yang membuat rendah, mungkin saja guru kurang atau tidak relevan bidang studi yang menjadi beban tugas guru tersebut. Jika demikian kebijakan yang maha penting adalah mencukupkan kebutuhan guru persekolah, bisa dengan kebijakan mutasi atau pengadaan guru baru. Seandainya yang menjadi penyebab lemahnya mutu pendidikan disuatu sekolah adalah kekurangan sarana pendidikan, maka perlu skala prioritas pembangunan sarana ke sekolah tersebut. Pembangunan tidak dilakukan berdasarkan intervensi-intervensi politisi tetapi betul betul berdasarkan kajian yang didukung data dan fakta keperluan, hindari juga pelaksanaan pembangunan yang berdasarkan pendekatan sekolah dengan perencana pembangunan saja, kerena umumnya sekolah yang gemar meminta adalah sekolah yang sudah maju juga, sedangkan sekolah yang tertinggal selalu minder dan putus asa berurusan. Ini catatan penting yang perlu digaris bawahi ada sinyal permainan yang kurang sehat ditingkat staf perencana dinas terkait. Perencanaan pembangunan pendidikan juga jangan terjebak dalam politik mercuswar ibukota kabupaten/ kota tetapi sebaiknya didasari azas keadilan untuk seluruh masyarakat, setiap warga masyarakat, sekalipun dia berada dipelosok desa kecamatan, warga disana berhak mendapat pendidikan yang baik seperti sekolah yang ada di kota. Paradigma ke tiga yang perlu dilakukan adalah baik dinas pendidikan terkait maupun sekolah sekolah yang berada dibawah teritorialnya harus memiliki konsep Pencapaian target mutu. Ada cita cita masing masing sebagai peraih juara tertentu. Oleh kerena itu proyek pendidikan tidak hanya tertuju kepada konsep pembangunan fisik 100%, tetapi harus dilakukan pembangunan Non fisik seperti pemantapan guru mata pelajaran(prioritas mata pelajaran yang mutunya rendah/ atau berdasarkan kebutuhan), lomba lomba bidang studi/ mata peajaran bagi siswa, lomba menulis buku pelajaran dikalangan guru sehingga guru kita terbiasa hidup kompetitif dalam memajukan daerah. Paradigma keempat yang tidak kalah penting adalah perbaikan managemen pendidikan, baik di level dinas terkait maupun dilevel sekolah sekolah. Managemen adalah pemberdayaan sumber daya baik alat alat maupun SDM. Tujuan pemberdayaan adalah untuk pencapaian tujuan yang sudah direncanakan secara efektif . Seorang pemimpin harus memiliki konsep managerial. Rekrutmen dan Job description termasuk anak dari managemen, maka hal ini harus menjadi perhatian semua pihak. Jangan kita menentang kehendak alam. Regulasi-regulasi tentang pelaksanaan pendidikan secara nasional sudah ada yang harus dipedomani, tinggal kemauan kita bersama, mau mematuhi atau tidak. Ilmuwan kita dilevel nasional sudah memberikan pedoman-pedoman tertentu. Pemberdayaan terhadap job kepengawasan harus berjalan secara efektif, tidak seperti keadaan hari ini di daerah yang sedang centang prenang, baru sekedar melengkapi komponen kelembagaan. Paradigma ke lima yang harus diperhatikan adalah peran KOMUNIKASI. Dalam mengurus pendidikan perlu ilmu komunikasi yang sehat, ia juga merupakan turunan atau cucu dari managemen, penulis menggaris bawahi antara pimpinan dan bawahan, bawahan sesama bawahan, sekolah dengan masyarakat semua harus terjaga dalam komunikasi yang baik. Banyak kita dewasa ini yang sudah meremehkan ilmu komunikasi, cendrung ditutupi oleh arogansi arogansi yang tidak berdasar. Untuk merobah gaya komunikasi yang kurang sehat perlu memiliki wawasan konsep bekerja kemitraan sekalipun mereka secara struktur adalah bawahan. Teori Birokrat yg ditemukan Max Weber (yahudi Jerman) tidak menjamin suatu perobahan kemajuan organisasi yang efektif, termasuk mengurus pendidikan ini. Perusahan maju dewasa ini sudah banyak yang sudah meninggalkan teori ini atau membuat perpaduan dengan cara yang lain, misalnuya konsep kemitraan, konsep partisipasi ide bawahan dalam memajukan suatu job / target bersama yang akan dicapai. Paradigma ke enam atau penutup dalam tulisan ini yang harus dirobah oleh seluruh praktisi pendidkan di level manapun adalah menghindari budaya Asal Bapak Senang(ABS). Budaya ini tidak hanya bisa menghancurkan mutu pendidikan, bahkan lebih jauh dari itu, ia dapat menghancurkan peradaban suatu bangsa. Terjebak dalam kebodohan yang panjang sehingga menciptakan hilangnya suatu generasi yang ideal atau sering disebut dengan lost generation, Dunia Pendidikan adalah tempat berkembang dan suburnya pemikiran dan ilmu pengetahuan, maka bagi pengurus pendidikan harus menyadari hal ini, jangan jadikan murid sebagai robot, jangan jadikan bawahan sebagai boneka untuk dipermainkan dan dibohongi. Terima kasih.

H.NURHADI, M.Pd


POSISI MANUSIA DAN KEADILAN ALLAH SWT

POSISI MANUSIA DAN KEADILAN ALLAH SWT 

Oleh : H. Nurhadi. MPd (Kepala kantor Perpustakaan dan arsip kabupaten Kampar)

Bissmillahirrohmanirrahim, Assalamualaikum warahmatullahi wabarokatu.

      ALHAMDULILLAHIRABBBILALAMIN. ASHADUALLAH ILA HAILLALLAH, WAASHADUANNA MUHAMMMAD DAROSULULLLAH. YG TERHORMAT, PARA ALIM ULAMA, CERDIK PANDAI, HADIRIN DAN HADIRAT JAMAAH SUBUH YG DIRAHMATI ALLAH.

Hj. Nurhadi, M.Pd

       Pertama dan utama sekali Mari kita bersyukur kepada allha swt, dimana kita semua diberi kesehatan,hidayah sehingga mendapat kesempatan melaksanakan sholat subuh berjamaah yg dilanjutkan dengan ceramah subuh di Markaz islmi Bangkinang ini . Shalawat serta salam kita aturkan untuk nabi besar Muhammad SAW. Semoga kita diberi kekuatan iman dlm islam yg beliau bawa, dan dengan memperbanyak syalawat mudah mudahan kita mendapat syafaatnya di yaumil masyar kelak. Amin Para Jamaah yg di rahmati Allah, terima kasih saya ucapkan kpd Pemda Kampar yg memberi saya kesempatan sebagai penceramah subuh ini. Semoga apa yg di sampaikan bermanfaat utk diri saya dan para jamaah sekalian. Adapun Judul ceramah yg saya sampaikan adalah ,” POSISI MANUSIA DAN KEADILAN ALLAH SWT” dimulai dengan firman Allah dlm surat Attin
 …Bissmillahirahmanirrahim ………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………… Dalam ayat 1-3. Demi buah thin, zaitun, bukit sinai dan kota mekkah yg aman, Allah jadikan 4 tempat ini sebagai saksi agar umat manusia lebih meyakini tentang pernyataan Allah berikut dalam ayat 4,Sungguh kami menciptakan manusia dalam bentuk yg sebaik baiknya. Disinilah kita melihat posisi atau kedudukan manusia sebagai maklulk , sangat luar biasa. Sempurna. Diberi bentuk yg elok dan dilengkapi dgn akal pikiran, berbeda dgn makluk lainnya, tdk selengkap manusia. Dalam beberapa Tafsir yg kita baca dapat dipahami, bahwa : 1. Thin adlah buah buahan yg mengandung vitamin dan gizi yg tinggi dan menurut ulama dapat mengobati penyakit wasir. Buah buahan ini banyak tumbuh di Kota Damaskus, Suria. Disini adalah kampung Nabi Adam ketika dia dibuang ke bumi I, dan menjadikan daun tin yg lebar sebagai penutup aurat. Disini juga kampung nabi Nuh as. Dan beberapa Nabi terdahulu menerima wahyu, 2. Zaitun adalah buah buahan yg juga memiliki kalori dan gizi yg tinggi dan banyak terdapat di kota Yerussalem, baitul maqdis, palestina. Disini tempat suci dimana Nabi Isa menerima Wahyu, kitab injil dan disini jugalah tempat nabi Isa. AS terbebas dari penyaliban oleh kaum yahudi, beliau diangkat ke langit dan digantikan oleh Allah dengan temannya yg menyerupai Nabi Isa. 3. Thur Sina/ Sinai. Yang terdapat di Mesir, Bukit tempat Nabi Musa menerima wahyu.” Juga merupakan tempat suci, sehingga kitab Taurat yg dturunkan kpd nabi Musa berasal dari akar kata Thur. 4. Al Baladil Amin, Kota mekkah, yg aman. Sejak bumi diciptakan sampai kiamat nanti, tidak diizinkan berperang, dan sudah dijamin oleh Allah sebagai kota yg aman sepanjang masa. Disini ada Bukit Faran, kampung nabi Ibrahim, Hajar dan Ismail, pada bukit tersebut terdapat gua Hira’ tempat Nabi besar Muhammad SAW menerima wahyu pertama. Jadi merupakan tempat suci . yg diabadikan Allah dalam Alquran Dijadikan Allah ke 4 tempat suci tersebut sebagai saksi kepada umat manusia pd umumnya , agar manusia lebih bisa memahami, meyakini dan mendalami ajaran islam serta mengamalkannya, kerena di 4 tempat tersebut pernah diterangi sinar ilahi, kalam Allah, petunjuk Allah, dgn demikian kota yg disebutkan itu pernah memiliki bukti sejarah peradaban umat manusia yang tinggi masa lalu. Yang harus menjadi kajian sejarah dan contoh teladan bagi umat masa kini. Pada ayat ke 5, setelah dinyatakan Allah demikian tentang posisi manusia diantara makluk ciptaan Allah lainnya, yakni diciptakan bentuk jasmani dan rohani yg indah, sesempurnanya, diberikan fikiran yg akan membedakan baik dan buruk, kemudian Allah mengingatkan, memberikan warning yakni, “ dan kami mengembalikannya ketempat yg serendah rendahnya/ paling hina yakni Keraknya api Neraka.” Kenapa demikian?, Allah sudah memberikan semuanya kpd manusia, langit dan bumi serta isinya, namun ada aturan hukum yg diberikan yakni petunjuk Alquran dan hadist Nabi, kita harus jalani rule of the game hidup ini. Namun kebanyakan manusia selalu melanggarnya. kebanyakan kita selalu melampaui batas, kerana kita sehari hari sdh biasa bermain diperbatasan, Ini peringatan yg amat keras. Tentu setiap pelanggaran ada sangsi yg diberikan Allah. Marilah kita bertoubat, marilah kita minimalisir kesalahan/dosa , kita jadikan aktifitas hidup yg di redhoi oleh Allah, Mengabdi kepada yg satu yakni Allah SWT, bukan mengabdi kpd harta benda, pangkat alias jabatan, wanita tetapi hanya kepada Allah. Kalau mencintai yg lain tadi harus didasari oleh kerena Allah. kembali kepada tujuan diciptakannya manusia oleh Allah, dalam surat Azariyat 56,” wama kholaktul jinna wal insana illa liyakbudun” Dan Aku tidak menciptakan Jin dan Manusia Kecuali untuk mengabdi kepada Ku” demikian kata Allah. Ibadah dapat dibagi mejadi 2 bagian, Maghda(murni) dan ghoiru magda. Maghda seperti sholat, zakat, puasa, haji) ghoiru maghda ibadah ibadah selain yg diatas yakni segala aktifitas hidup kita selama 24 jam yg kita kaitkan dengan Allah SWT,contohnya: kerja yg ikhlas, mencari nafkah yg halal utk keluarga, meningkatkan kesejahteraan masyarakat bagi pengambil kebijakan, manghapus pengangguran, menumbuhkan ekonomi rakyat, membantu kemaslahatan umat, mendirikan tempat ibadah, bersosial, membantu yg si lemah/si miskin, mencegah kerusakan umat dan kerusakan alam, belajar yg giat/ menuntut ilmu, menemukan Teknologi tepat guna,dll, bahkan tidur pun bisa menjadi ibadah apabila dikaitkan dgn Allah). Kesimpulannya Melaksanakan amar makruf dan nahi mungkar merupakan implementasi ibadah, dan semata mata hanya kerena mencintai Allah. Peringatan bagi org org yg bergelimang harta betapa pentingnya menolong si miskin dan kepentingan umum, dlm surat albaqarah 254.” Ya aiyuhallazi naamanu anfikumimma razaknakum minkabli ayyaktiya yaumul labaii u fihi wala khul latuu wala safaatu wal kafiru nahumuzzolimun” artinya Hai org org yg beriman nafkahkanlah sebagian rezeki yg kami anugerahkan kepada mu , sebelum tiba hari yg tdk ada jual beli pada hari itu, tidak ada persahabatan dan tidak ada pertolongan (kiamat), orang orang kafir adalah orang yg zolim. Para jamaah yg berbahagia, Pada ayat 6, Allah membatasi warningnya, bahwa hal itu untuk orang orang yg kafir dan ingkar kepada Allah. Khusus bagi orang yg beriman dan beramal sholeh ( kelompok manusia ini menjadi pengecualian). , “ kecuali bagi mereka yang ber iman dan beramal sholeh maka baginya pahala yang tidak putus putusnya” Disinilah kita melihat keadilan Allah. Yang ingkar tempatnya di neraka, yang patuh kpd Allah tempatnya di Syurga. Tidak seperti pengadilan manusia di dunia, manusia sangat lemah; ada saatnya yg salah jadi benar, yg benar jadi salah, di interfensi oleh sang pembisik, musuh kita yg nyata yaitu syaitan. Pada ayat ke 7 dan 8 Maka apakah yg menyebabkan kamu mendustakan hari pembalasan setelah keterangan2 ini? Bukankah Allah Hakim yang seadil adil nya. Para jamaah sekalian, mohon maaf, terlebih atau terkurang dlm penyampaian ini. Sebelum saya akhiri ceramah ini marilah kita meminta ampun dan berdoa kpd Allah secara bersama sama. Allahumma inna nasaluka fi salamatan fiddin Wal afiyatan fil jazadina, wa ziyadatan fil ilmi, wabaraokatan firrizki, wa taubatan koblal maut, warahmataan indal maut. Wamaqfirrotan baqdal maut, Allahumma hawwin alaina fil sykarotil maut, Wannajata minannarri, Wal afwal indal hissab, Rabbana atina fiddunya hasanah, wafil akhirati hasanah, wakina azbbannar. Wassalamualaikum ww.

KISAH KELUARGA IMRAN DALAM ALQURAN

KISAH KELUARGA IMRAN DALAM ALQURAN
Dalam Alquran surat Ali Imran ayat 35-37 ada sebuah kisah kesalehan yang menarik untuk dijadikan pelajaran bagi kita masa kini untuk menghambakan / mengabdikan diri kepada Allah. Ketika istri Ali Imran sedang hamil, dia selalu beribadah seraya berdoa kepada Allah. Saking cintanya kepada Allah,dalam doanya dia bernazar “ Ya Allah, jadikanlah anak dalam kandunganku ini menjadi anak yang shaleh dan kuserahkan kepada Mu agar dia berkhidmat di Baitul Maqdis, terimalah nazarku ini ya Allah, seesungguhnya Engkau maha mendengar lagi maha mengetahui

setelah masa kehamilan 9 bulan, lahirlah anak dalam kandungan tersebut, ternyata seorang bayi perempuan cantik, Kemudian istri Imran berdoa kepada Allah, “ Ya Allah anak yg kulahirkan adalah seorang perempuan, tentu anak perempuan tidak sama dengan seorang laki laki”. Ada perasaan dalam hati istri Imran bahwa pengabdian seorang anak perempuan tidaklah sehebat seorang lelaki. Padahal Allah maha mengetahui apa yang akan terjadi selanjutnya.

           Anak perempuan tersebut diberi nama Maryam. kemudian dia diasuh dan dididik oleh Nabi Zakaria. Pendidikan tauhid dan kepribadian diberikan kepada Maryam secara mendalam. Karakter Maryam terbentuk menjadi seorang yang shaleh luar biasa, dia tumbuh menjadi remaja putri cantik yang selalu menjaga kesucian serta kehormatan perempuannya. Istilah sekarang dia tidak kelihatan bergaul sembarangan dengan lelaki yang bukan mukrimnya. Tidak pernah membuka aurat didepan umum apalagi memakai baju baju minim seperti gadis gadis sekarang. Zakaria menjaganya juga dengan baik. Gadis Maryam menjadi buah bibir orang banyak bahwa dia adalah perempuan terhormat yang selalu menjaga kepribadian. Dia dipuji kebanyakan oarang waktu itu, baik tua maupun muda, lelaki atau perempuan.

         Luar biasa. Zakaria sebagai nabi Allah sangat memuji keshalehan Maryam, gadis yang baik dan santun. Ketika Nabi Zakaria berpergian, dia berada didalam rumah saja dan pintu rumah dikunci dari luar oleh Nabi Zakaria. Hebatnya, ketika Nabi Zakaria pulang kerumah, nabi menemukan makanan- makanan yang lezat lezat tersedia untuk Nabi Zakaria, padahal Nabi dan istrinya tidak meninggalkan bahan mentah makanan untuk dimasak. Lantas Nabi bertanya, “ Hai putriku Maryam, dari mana kamu mendapatkan makanan yang lezat lezat ini ? “ Maryam menjawab , “ wahai Bapak, semuanya ini datang dari sisi Allah, sesungguhnya ALLah memberi rezeki kepada siapa saja yang dikehendakiNya tanpa hisab/ hitungan (tidak terkira). Demikianlah Allah menyayangi Maryam akibat keshalehanya.

           Demikianlah kisah Maryam sebagai anak kandung Imran yang menjadi ibu nabi Isa.As dalam kisah selanjutnya. Dari kisah pembentukan karakter Maryam menjadi seorang Perempuan Shaleha serta berbudi pekerti baik ada beberapa faktor pendukung;
         Pertama, dari doa ibu-bapak Maryam selama masa kehamilan, On line orang tuanya dengan Allah tidak pernah putus, meminta mendapatkan anak yang shaleh.
         Kedua, Pendidikan yang dialaminya sehingga terbentuk karakternya atau kepribadian yang baik, yakni sumbangsih didikan nabi Zakaria, seorang yang alim dan rajin beribadah. Sama kata dengan perbuatan, memberikan contoh/ teladan yang baik.
            Ketiga, inner motivation yang dimiliki olen Maryam dalam menjadikan dirinya sebagi hamba Allah yang shaleha. Dia menyadari bahwa tujuan hidup ini adalah untuk menjadi hamba Allah yang baik (Insan Kamil), yakni mengabdi kepada sang maha pencipta. Sehebat apapun buruknya lingkungan, jika seseorang itu sudah terbentengi imannya, insya Allah lingkungan buruk tersebut tidak akan dapat merusaknya.
KATA SAMBUTAN
KEPALA KANTOR PERPUSTAKAAN DAN ARSIP KABUPATEN KAMPAR



Bissmillahirohmanirrohim,
Assalamualaikum wr.wb,
Bersyukur kepada Allah tuhan seru sekalian alam dimana pada kesempatan yang baik ini, kita diberikan kesempatan membuka website kantor perpustakaan dan arsip kabupaten kampar dengan domain www.pustaka-arsip.kampar.com. Tujuan membuka situs ini adalah untuk memberikan kesempatan kepada setiap warga masyarakat kampar menikmati pelayanan kantor perpustakaan dan arsip kabupaten kampar.

Pelayanan yang diberikan adalah berbentuk bahan bacaan on line yang disediakan. Masyarakat tidak hanya sekedar menikmati bacaan yang disediakan pihak kantor pustaka tetapi juga memberikan kesempatan kepada seluruh warga masyarakat untuk mengeluarkan ekspresinya melalui karya tulis dalam rangka mengisi halaman kolom website yang tersedia.


Banyak hal yang bisa dilakukan pada halaman website tersebut, misalnya; menikmati elektronik library bagi pelajar dan mahasiswa, mengenal judul buku yang ada di pustaka kampar, mengenal budaya daerah, sejarah daerah, adat istiadat, opini tentang pembinaan pustaka dan arsip sekolah/kantor/desa/kecamatan/umum, sosialisasi undang undang dan peraturan daerah dan kebijakan kebijakan daerah serta liputan perjalanan kegiatan perpustakaan arsip. Ini semua merupakan kekayaan intelektual yang diwarisi kepada anak cucu dan generasi masa depan. Siapa lagi yang akan mengumpulkan kembali cerita cerita sejarah dan budaya masa lalu dan masa kini, semua itu merupakan cerminan masa depan masyarakat kita untuk lebih maju dan berbudaya, Kita hari inilah yang berkewajiban mengelola kembali seluruh kekayaan intelektual daerah kita demi masa depan masyarakat yang lebih baik.


Perpustakan merupakan peradaban. Untuk mengetahui maju mundurnya peradaban suatu masyarakat atau negeri lihatlah seperti apa keadaan perpustakaan nya. Oleh kerena itu bisa dikatakan bahwa pustaka merupakan lokomotif agent pembangunan masyarakat, dengan demikian saya menghimbau seluruh warga masyarakat kampar serta masyarakat Indonesia pada umumnya untuk memberdayakan perpustakaan, termasuk pemanfaatan keberadaan website. Kepada pihak pemerintah eksekutif dan legislatif kampar agar terus membantu kemajuan perpustakaan ini. Dengan kata lain dapat dikatakan bahwa perpustakaan dan arsip merupakan kesejahteraan masyarakat, sebab eksistensinya merupakan wahana pendidikan, penelitian dan pembelajaran serta rekreasi masyarakat. Kewajiban kita semualah untuk merawat, menggunakan, membesarkan dan mengawal perjalanannya.


Selamat menikmati dan memanfaatkan website ini. Semoga aktifitas kita sekalian mendapat redho dari Allah SWT. Terima kasih.
Wassalamualaikum wr.wb

Bangkinang, 24 Mei 2012
Kepala kantor Perpustakaan dan Arsip Kab. Kampar

Dto

H. NURHADI. MPd

Pengikut